Tips Berpakaian Baju Muslim Bagi Wanita Gemuk Agar Terlihat Cantik

Advertisement
Sebelumnya saya pernah membagikan kepada anda sebuah tips dan juga informasi cara memilih model kebaya bagi anda yang memiliki bentuk tubuh gemuk, dan untuk kesempatan sekarang saya kembali akan membagikan kepada anda sebuah informasi dan juga tips memilih jenis pakaian atau baju muslim bagi anda yang memiliki bentuk tubuh gemuk. Siapa yang tidak mau langsing dengan lekukan tubuh yang ideal dan pas, semua wanita pastinya ingin mempunyai bentuk tubuh seperti itu, namun tidak semua wanita memiliki bentuk tubuh langsing ada beberapa wanita yang memiliki bentuk tubuh besar alias gemuk. 
Tips Berpakaian Baju Muslim Bagi Wanita Gemuk Agar Terlihat Cantik
Tubuh menjadi gemuk bisa jadi dari pembawaan lahir yang mungkin memang dari kecil anda sudah gemuk, atau gaya hidup anda yang tidak sehat seperti cukup banyak makanan yang berkalori tinggi dan juga berlemak, serta jarang olahraga sehingga bentu tubuh anda menjadi lebar. Bagi wanita yang mempunyai bentuk tubuh gemuk pastinya sering tidak percaya diri ketika akan mengenakan beberapa pakaian yang di lemari, karena takut tidak cocok atau malahan terlihat lebih gemuk. Nah di bawah ini ada beberapa tips serta informasi yang mungkin bisa membantu anda untuk memilih jenis baju muslim mana yang cocok dengan bentuk tubuh gemuk.

1. Pilih Celana Dengan Ukuran Yang Pas
Untuk pertama bagi anda yang akan menggunakan celana sebagai bawahan dari pakaian anda usahakan untuk memilih celana dengan ukuran yang pas dengan kaki anda, tidak kepanjangan dan tidak kependekan. Untuk panjangnya sendiri usahakan sampai mata kaki, dan bagi anda yang suka dengan jenis celana pensil mungkin di mulai dari sekarang kurangi menggunakan celana pensil terutama ketika anda akan berjalan keluar rumah. Celana pensil pada dasarnya bisa terlihat cantik ketika dipakai oleh orang yang langsing dari bagian pinggul sampai bawah, namun jika anda mempunyai pinggul yang besar apalagi betis yang besar maka bukannya cantik malah kaki anda akan terlihat jelas besar jika anda memakai jenis celana pensil.

2. Pilih Atasan Dengan Motif Vertikal
Selanjutnya kita berbicara dengan atasan atau baju, sebenarnya semua jenis baju muslim cocok untuk tubuh yang gemuk, namun tetap anda harus perhatikan ukuran baju muslim tersebut apakah pas atau kekecilan atau juga kebesaran, dan yang terakhir usahakan untuk memilih jenis baju muslim dengan corak atau motif vertikal. Motif vertikal pada dasarnya bisa memberikan kesan tinggi bagi yang memakainya sehingga tubuh pendek atau tubuh gemuk anda terasa ditarik keatas ketika orang melihat anda. Perthatikan juga garis atau motif veritkal yang anda pilih apakah tebal atau tipis jika tebal maka sebaliknya anda akan terlihat lebih gemuk.

Tips Berpakaian Baju Muslim Bagi Wanita Gemuk Agar Terlihat Cantik
3. Hindari Pakaian Dengan Corak Besar
Berlanjut dari poin yang kedua tadi bahwa anda ada baiknya tidak memilih baju dengan corak atau motif vertikal yang mempunyai gambar besar, karena baju dengan gambar besar di kenakan pada orang yang mempunyai bentuk tubuh gemuk akan terlihat kegemukan badanya terlihat jelas oleh orang lain. Oleh karena itu baju dengan corak atau motif kecil sangat dianjurkan bagi anda pemilik bentuk tubuh gemuk.
4. Rekomendasi Busana Two Piece
Bagi anda yang ingin terlihat lebih tinggi dan kegemukan badan anda bisa tersamarkan oleh baju yang anda pakai, anda bisa memakai baju atau busana two piece, maksud dari two piece ini anda memakai busana dua yaitu bagian atasan yaitu baju dan bagian bawahan yaitu celana. Perhatikan juga pemilihan warna untuk baju dan celananya harus selaras atau sewarna atau juga paling tidak tidak terlalu bertabrakan warnanya.

5. Tambahan Cardigan
Untuk yang satu ini hanya tambahan saja bagi anda yang terlihat monoton atau tidak terlalu wah untuk baju muslimnya, anda bisa mengenakan tambahan baju seperti cardigan untuk pakaian lengkapnya. Namun perhatikan juga cardigan atau blazer yang akan anda kenakan, usahakan untuk memilih jenis cardigan atau blazer yang panjang sampai menutupi bokong agar bagian atau area tersebut bisa tertututpi dengan cardigan dan juga balzer.
6. Pilih Bawahan Yang Sesuai
Masuk ke bagian bawahan untuk baju muslim wanita gemuk, tidak hanya bagian atasan yaitu baju dan hijab saja yang harus anda perhatikan, namun bagian bawahan yaitu celana pun harus anda perhatikan. Tentunya anda tidak mau betis dan kaki anda yang besar terlihat sangat jelas ketika sedang berjalan. Pertama bagi anda yang ingin memakai celana anda bisa memilih jenis celana yang mempunyai potongan pallazo atau kullot. Selain itu juga bagi anda yang suka memakai celana jeans, usahakan untuk memilih jeans dengan ukuran yang tidak ketat cukup ukuran yang pas dari pinggang sampai ke mata kaki. Terakhir bagi anda yang ingin memakai rok pilihlah rok dengan potongan A-line, dan hindari potongan rok rempel karena jenis rok ini bisa membuat anda terlihat besar.

7. Memakai Aksesoris
Tidak hanya wanita langsing saja yang bisa memakai aksesoris, bagi anda yang mempunyai bentuk tubuh besar dan memakai jenis baju muslim bisa juta memakai aksesoris agar tampilan baju muslim anda tidak monoton dan bosan dilihatnya. Ada beberapa hal yang harus anda perhatikan jika ingin memakai aksesoris, pertama hindar memakai kalung cukup pakai jam tangan atau gelang. Namun jika baju muslim yang anda pakai polos baik itu baju atau kerudungnya bisa anda pakai kalung agar lebih terlihat style dan tidak monoton.

Demikian tadi beberapa tips dan juga informasi bagi anda yang ingin bisa menutupi kelemahan bentuk tubuh anda yang gemuk dengan memilih busana atau baju muslim yang memang cocok untuk bentuk tubuh gemuk. Selalu bereksperimen dan juga kreatif menggunakan pakaian adalah salah satu tips agar kelemahan yang ada ditubuh anda bisa tidak terlihat oleh orang lain sehingga anda bisa lebih percaya diri dan juga tentunya lebih cantik. 
Advertisement
Description: Tips Berpakaian Baju Muslim Bagi Wanita Gemuk Agar Terlihat Cantik , Rating: 4.5, Reviewer: Unknown, ItemReviewed: Tips Berpakaian Baju Muslim Bagi Wanita Gemuk Agar Terlihat Cantik

Ditulis Oleh : Unknown
Hari: 19.05 Kategori:

0 komentar:

Posting Komentar